Top Ad unit 728 × 90

Jangan Sembarangan Dengan Motor Keren Begini Loh....

Pemenang beberapa kompetisi motor kustom tingkat dunia - Chicara Nagata kembali menorehkan hasil karyanya yang tidak kalah spektakulernya.

Pria Jepang yang selalu berpenampilan stylish ini baru saja menyelesaikan proyek kustom terbarunya dengan mengangkat nama brand Honda - Honda P25 lansiran 1966.

Bukan sebagai motor jalanan biasa, motor bergaya sangat simpel ini merupakan pesanan seorang petinggi di perusahaan pemasok alat-alat keamanan. Di sinilah letak perbedaannya, 'bukan sebagai motor biasa'.

Honda P25 karya Chicara ini dilengkapi dengan kamera pengintai yang menjadi syarat penugasan motor bermesin kecil ini. Bukan jalanan biasa yang akan P25 lewati melainkan akan digunakan sebagai armada patroli di dalam gedung atau ruangan seperti hall gedung, lobi hotel dan masih banyak lagi 'jalanan indoor'.
Honda P25 1966 ini dibekali dengan mesin 49cc 4-tak, OHC yang hanya mampu melaju dengan kecepatan maksimal sekitar 30 km/jam saja. Selain itu perangkat kamera canggih juga dipasang di empat titik pada bagian P25 ini.

Tidak tanggung-tanggung kamera berjenis High Density- Serial Digital Interface (HD-SDI) menjadi andalan armada keamanan gedung ini. Empat kamera canggih ini ditempatkan di bagian depan-belakang dan samping kanan-kiri motor.

Bagaimana menurut kalian Bro hasil karya dari Chicara yang terbaru ini, sangat menginspirasi bukan? Salam ' La Viva Custom Bike'.






Mau Tau Sumbernya..? Disini
Jangan Sembarangan Dengan Motor Keren Begini Loh.... Reviewed by KUTALKUTIL on Saturday, July 05, 2014 Rating: 5
Portal Berita Menarik dan berbeda dari yang lain Kutalkutil © 2014 - 2016
Didesain oleh KUTALKUTIL

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.